![]() |
Ginger Tamarind Chicken |
Resep Masakan Ginger Tamarind Chicken
Bahan :
- 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
- 1 buah jeruk nipis diambil airnya
- minyak goreng
- 3 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 buah bawang bombay, diiris tipis
- 1 sendok makan jahe parut
- 3 sendok makan air asam jawa
- 3 sendok makan kecap manis
- 200 ml air
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica hitam bubuk
Cara membuat :
baca juga Cake Keju Tulba
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, diamkan 20 menit.
- Goreng ayam sampai kecokelatan, sisihkan.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu. Masukkan jahe sambil diaduk. Tambahkan ayam. Aduk-aduk sebentar.
- Tuang air, air asam dan kecap manis lalu bumbui garam dan merica. Aduk rata.
- Masak sampai bumbu meresap.
Untuk 8 potong